Klasifikasi Data dalam Statistika
Tipe data
Data kualitatif
Data non numerik :
- atribut
- label
Data kuantitatif
Data numerik yang dihasilkan melalui
- Perhitungan
- Pengukuran
Skala pengukuran ( level of measurements )
Terdapat 4 skala pengukuran dalam bidang statistika
1. Nominal
2. Ordinal
3. Interval
4. Rasio
Skala Pengukuran Nominal
- Berasosiasi dengan tipe data kualitatif
- Berfokus pada pengelompokan atau pengkategorian data berdasarkan nama label atau kualitas
- Tidak dapat dikenakan operasi matematika
Contoh ;
- Merek kendaraan bermotor
- kota kelahiran nama siswa nama bulan, nama hari
- Nomor kendaraan bermotor, nomor induk siswa
Skala Pengukuran Ordinal
- Data dapat dikelompokkan
- Data dapat disusun berdasarkan urutan peringkat atau Ranking
- Tidak dapat dikenakan operasi matematika
contoh
- Tingkat kepuasan pelanggan sangat puas puas cukup kecewa sangat kecewa
- Peringkat siswa di kelas
Skala Pengukuran Interval
- Data dapat dikelompokkan
- Data dapat disusun berdasarkan urutan peringkat atau rangking
- Data dapat dikenakan operasi matematika untuk menghitung selisih nilai
- Nilai numerik mempresentasikan posisi pada suatu skala ukur tertentu
- Tidak memiliki nilai nol yang absolut
- Tidak dapat dikenakan operasi matematika terkait perkalian
- Berasosiasi dengan tipe data kuantitatif
Contoh
- Temperatur udara 30 derajat Celcius
- Tahun 2020
Skala Pengukuran Rasio
- Berasosiasi dengan tipe data kuantitatif
- Data dapat dikelompokkan
- Data dapat disusun berdasarkan urutan peringkat atau ranking
- Dapat dikenakan operasi matematika untuk menghitung selisih nilai
- Memiliki nilai nol yang absolut (inheren Zero)
- Dapat dikenakan post operasi matematika terkait perkalian
Contoh
- usia anak 7 tahun
- berat badan 25 kg
Komentar